Gratis

SMP Negeri 2 Kroya, mulai tahun pelajaran 2009-2010 ini menjadi pilot project sekolah gratis kabupaten Cilacap. Jadi, sekolah ini sekarang adalah satu-satunya SMP negeri yang tidak memungut biaya baik operasional (SPP) maupun sarana prasarana (bangunan).

Kamis, 11 Februari 2010

Dies Natalis ke-31 SMP Negeri 2 Kroya


Bulan Februari merupakan bulan yang istimewa bagi SMP Negeri 2 Kroya. Pada bulan ini, tepatnya tanggal 17 Februari 1979, 31 tahun yang lalu, SMP Negeri 2 Kroya diresmikan melalui SK Mendikbud saat itu.
Dalam rangka memperingati hari jadi tersebut, sekolah bekerja sama dengan Al-Espero (Ikatan Alumni SMP Negeri 2 Kroya) berencana akan mengadakan serangkaian kegiatan, di antaranya lomba-lomba bagi siswa SD, lomba-lomba dan pentas seni bagi siswa SMP Negeri 2 Kroya, dan bakti sosial yang rencananya berupa pembagian sembako, bazaar (pasar murah), pengobatan gratis, dan penghijauan.
Persiapan sudah dilaksanakan, mulai tanggal 6 Februari 2010 dengan pembentukan panitia. Sebagai ketua panitia adalah Zaenal Arifin, S.Pd., dan wakilnya Chamidin (alumnus). Program kerja sudah disusun, dan time schedule sudah ditetapkan.
Rangkaian kegiatan yang direncanakan, tanggal 17 Februari 2010, dilaksanakan kegiatan lomba-lomba dan pentas seni bagi siswa SMP Negeri 2 Kroya, tanggal 26 Februari 2010, dilaksanakan lomba-lomba siswa SD yang berupa lomba lari 3K, lomba lukis, lomba nyanyi tunggal, lomba geguritan, dan lomba bidang studi, tanggal 28 Februari 2010, dilaksanakan temu alumni, pembagian hadiah lomba, pasar murah, pengobatan gratis, dan pembagian sembako.
Kita do'akan bersama, semoga kegiatan tersebut dapat terlaksana dengan baik dan bermanfaat bagi sekolah dan masyarakat.

6 komentar:

  1. Aku alumni th. 1984.
    Kapan kapan insya Allah aku pengin berpartisipasi.

    Salam
    KASDI
    Klas IIID Th. 1984

    BalasHapus
  2. untuk para alumni smp 2 kroya kali aja ada yg mau bergabung dg grup bbm kami..
    silahkn invite 513D09C5

    BalasHapus
  3. wah ws sue jhe aku ora dolan meng espero kroya.. siki mlh dadi apik skolahanne ya...

    BalasHapus
  4. Aku juga alumnus espero 1984 bareng sama Mas Kasdi, cuman beda kelas ! Aku kelas IIIC ! Kapan diadakan reuni, dies natalis dan lustrum ya ? Aku tunggu kabarnya !

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mas Saefudin, Iya aku Kemutan. Umah mu neng Pekuncen apa ya ?

      Hapus